Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Jualan di Facebook, Biar Makin laris Jualanmu

 

Cara Jualan di Facebook, Biar Makin laris Jualanmu

Cara Jualan di Facebook, Biar Makin laris Jualanmu 

KAKFASTA.COM - Halo kali ini kita akan membahas Bagaimana  Cara Jualan di Facebook, Biar Makin laris jualanmu. Facebook saat ini masih tergolong lumayan juga untuk pasar onlinenya. 

Masih banyak sekali user atau pengguna yang bisa kita prospek sebagai target pembeli produk kita. 

Sebelum melangkah lebih jauh, Hal yang harus di perhatikan adalah sebelum menjual produk di Facebook kita harus jelas dahulu produk apa yang akan kita jual. 

Bisa produk berupa barang atau jasa nantinya ini yang akan bahas cara cara berjualan di Facebook

Oke langsung saja kita bahas, sesuai pertanyaan yang sering ditanyakan oleh para bisnis online 


Bagaimana cara jualan di Facebook biar laris ?

Perlu kita ketahui bersama, Bahwa Facebook adalah platform media sosial, ini yang harus di garis bawahi jadi. 

platform ini tidak murni untuk digunakan sebagai perjualan saja ada fitur-fitur yang sudah di sediakan oleh pihak Facebook

PERTAMA, Kita bisa berjualan di Facebook melalui akun personal utama. jadi menjual produknya bisa posting di beranda sama seperti halnnya posting aktifitas kita upload produk dan beri caption yang sederhana namun tidak membosankan. 

Lakukan postingan itu secara rutin dan bisa posting juga aktifitas lain misal nongkrong di wisata pantai upload juga bisa. sama halnya normal akun personal namun setiap hari bisa posting jualan. 

KEDUA, Facebook menyediakan Fitur Marketplace yang bisa digunakan oleh para pelaku UMKM untuk menawarkan produknya secara gratis disana tanpa daftar lagi bisa langsung upload. 

Marketplace ini juga potensi larisnya juga sangat luar biasa. Hal yang harus di perhatikan dan perlu dipelajari lebih lanjut. 

Kalau Posting di Marketplace harus riset mencari kata kunci yang sesuai produk dan sesuai yang di cari calon pembeli. 

Misal kata kunci Kaos Polos, Kaos Caton Combad, Kaos Polosan ini namanya kata kunci. 

ini harus di riset dan di catat sebanyak mungkin jangan sampai ada istilah kata produk kita itu orang mencarinya dengan mengetik kata seperti apa. 

Langkah berikutnya upload sebanyak mungkin sesuai kata kunci yang ada, di situ juga ada fitur yang menunjukkan lokasi. 

Jika Produknya bisa dikirim melalui ekspedisi jadi target penjualannya bisa dari banyak kabupaten. 

Jadi sampai sini paham ya. Ingat Upload gambarnya beda-beda, Kata Kuncinya sesuai riset, posting sesuai kabupaten yang dituju. 

KETIGA, Facebook juga ada Grup khusus jual beli, toko online yang anggotanya banyak ini juga potensi kita bisa promosi produk kita di semua grup facebook yang sesuai dengan produk kita. 

Misalkan jual HP ya  bisa di grup jual beli HP, atau Jual Beli apa saja. semakin banyak grup potensi laku jualan kita semakin banyak. 

Bagaimana mudahkan mencari pasar onlinenya di Facebook, tinggal duduk manis di rumah rajin posting di Beranda, Posting di Marketplace Facebook, Posting di Grup Grup yang ada di Facebook. 


Langkah langkah jualan di Facebook ?

Langkah Persiapan Jualan di Facebook, yang harus disiapkan adalah Foto Produk, Desain Produk, Diskripsi Produk, Nomer Whatsapp untuk memudahkan closing dan transaksi.

Jangan lupa karena jualan di Online jadi kita harus mempersiapkan cara pembayaran juga secara online 

Kamu bisa pakai ATM, OVO, GoPay, Dana, dll bisa dipilih salah satu untuk memudahkan pembayarannya. 

Selain itu juga bisa kerjasama dengan Kantor POS pakai fitur COD. Ekspedisi lain juga sudah ada fitur CODnya kurang paham soal teknis COD bisa ke tempat Ekspedisi yang ada dan nantinya bisa untuk kerjasama dalam pengiriman. 


Apakah kita jualan di Marketplace Facebook Berbayar ?

Sudah saya jelaskan di atas, Bahwa Berjualan di Facebook Marketplace itu kita bisa menikmati secara GRATIS. 

Namun Facebook juga memiliki fasilitas berbayar yang bisa kamu gunakan untuk promosi lebih cepat, menggunakan facebook ads. 

Cara ini juga banyak yang menggunakan, Namun jika sudah ada dana khusus untuk promosi dan niat untuk modal promosi ya. 


Bagaimana cara jualan online untuk pemula ? 

Tak perlu khawatir, namanya juga usaha kita berjualan di facebook itu hampir sama kalau kita menawarkan produk kita kepada tetangga, teman, atau orang yang lagi tidak kita kenal lalu kita dekati dan kita tawari produk. 

ada yang beli ada yang tidak. ini hal wajar dalam bisnis. 

Enaknya, kalau kita jualan online di Facebook kita cukup duduk manis dan kita menawarkan produk kita di postingan, atau bisa ke inbox ke teman yang kita kenal basa basi dulu 

setelah itu kasih tau kalau kamu punya produk ini untuk dijual jika minat ya baik jika tidak mungkin teman yang lain kalau butuh ini kabari ya. 

Begitula caranya, semakin banyak teman baik kita semakin peluang besar kita untuk laris jualannya. 

Rajin-rajinlah posting di beranda biar banyak yang tahu. Jika ada yang beli bisa posting dan minta ijin sama pembeli untuk di posting ke facebook. 

Kalau ada testimoni atau transferan juga bisa di posting. Berilah kabar kepada orang banyak kalau produkmu itu diminati banyak orang. 

Bagaimana orang bisa tahu kalau jualanmu laris kalau orang-orang tidak tahu citramu di facebook. Inilah istilah mudahnya kita personal branding, biar makin banyak yang tahu kalau ingat kita ya tahu jualannya apa. 

Ingat ya jika ada teman kita meskipun tidak membeli produk kita juga tidak perlu kita jauhi, tetap jalin komunikasi terus tetap komen dan like postingan dia. 

Lama lama juga kalau ada yang tanya malah dia bantu promosi juga. 


Kenapa postingan jualan di facebook tidak ada yang like ? 

Sudah saya jelaskan di atas, hal yang harus di garis bawahi. Facebook adalah media sosial, sehingga ini adalah wadah atau tempat hidup bersosial kita melalui online. 

Kalau di Dunia nyata, Kalau kita cuek atau tidak ramah dengan teman, tetangga dan masyarakat. Pasti imbal baliknya kita kadang seperti orang tidak kenal, bahkan di sapa saja kadang tidak. 

Ini juga berlaku di Facebook, Kalau kita di Facebook tidak ramah, tidak baik dengan teman-teman ya pasti orang tidak ramah juga kepada kita apalagi like atau komen. 

Kita Koreksi diri ini apakah sudah sering kalau ada teman kita posting, apakah kita komen. 

Tipsnya berarti rajinlah kita menyapa orang dengan like dan komen di status teman kita, ini akan membuat ketika kita posting orang juga tidak malu untuk komen ke kita. 

Ingat ya, Kalau sudah bagus banyak yang like dan komen, Jangan lupa balas responlah setiap komen teman-teman kita itu. 

Ini juga berlaku di Grup Facebook, semakin kita aktif disana peluang kita di kenal juga semakin kuat. Potensi jualan juga semakin laris

Informasi, algoritma facebook kalau kita tidak pernah komen atau like seseorang sama sekali. bisa jadi facebook juga tidak memunculkan postingan mereka kepada kita. 

Jadi perbaiki hubunganmu di facebook sebanyak mungkin dengan banyak orang, sehinga peluang semakin banyak yang lihat postinganmu semakin banyak pula. 

Semakin banyak teman yang baik, Potensi untuk jualan laris semakin luar biasa. 


Cukup itu Tips berbagi mengenai, Cara Jualan di Facebook, Biar Makin laris Jualanmu 

Semoga Bermanfaat dan Semoga ini menjadi pencerah dalam melangkah untuk menjalankan bisnis. 

Posting Komentar untuk "Cara Jualan di Facebook, Biar Makin laris Jualanmu "